Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
HEADLINE

Siap Lantik Dua PAW

×

Siap Lantik Dua PAW

Sebarkan artikel ini

Banjarmasin, KP – DPRD Kalsel siap mengambil sumpah jabatan pengganti antar waktu (PAW) anggota dewan provinsi periode 2019-2024.

“Kita akan jadwalkan pelantikan PAW pada bulan ini,” kata Ketua DPRD Kalsel, H Supian HK kepada wartawan, usai paripurna dewan, Rabu (7/6).

Baca Koran

Pelantikan PAW ini untuk menggantikan Ketua Komisi III DPRD Kalsel dari Partai Golkar, H Hasanuddin Murad yang meninggal dunia, dan H Haryanto dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang mengundurkan diri.

Supian HK mengungkapkan, proses PAW sudah dilakukan, dan kini DPRD Kalsel menunggu keluarnya surat keputusan dari Menteri Dalam Negeri RI.

“Suratnya kemarin di antar langsung ke Kemendagri, dan diharapkan turun minggu ini,” tambah politisi Partai Golkar.

Ditambahkan, pengganti Hasanuddin Murad adalah peraih suara terbanyak berikutnya di daerah pemilihan Kalsel II Kabupaten Barito Kuala, yakni Susan

Sedangkan pengganti Haryanto juga berasal daerah pemilihan Kalsel I Kota Banjarmasin bukanlah peraih suara terbanyak berikutnya, namun Fahruri yang suaranya jauh dibawahnya, karena calon legilslatif diatasnya mengundurkan diri dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS). (lyn/K-2)

Baca Juga :  Hari Ini 25 Kloter Pulang, Jemaah Haji Dilarang Bawa Air Zamzam di Koper Bagasi
Iklan
Iklan