BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Hasil berbeda dialami dua pemain tim nasional (Timnas) Indonesia, Kevin Diks dan Mees Hilgers dalam pertandingan di UEFA Conference League dan Liga Eropa 2024-2025.
Kevin Diks tak hanya mencetak gol buat FC Copenhagen Denmark, tapi juga klubnya menang 2-1 atas wakil Belarusia, Dinamo-Minsk.
Pemain andalan Indonesia itu diturunkan sebagai center back kiri dan bermain apik sepanjang 90 menit dan mencetak satu gol.
Alhasil atas kepiawaiannya sebagai algojo di tendangan 12 pas, pemain berusia 28 tahun ini mendapat rating cukup tinggi dari flashscore 7,8.
Copenhagen mendapat hadiah dari wasit pada menit ke-54 setelah pemain tuan rumah Aleksandr Selyava melanggar Viktor Claesson di dalam kotak terlarang. Kevin Diks selaku eksekutor utama penalti FC Copenhagen maju melaksanakan tugasnya dengan baik.
Tendangan kaki kanan bek Timnas Indonesia berhasil mengecoh kiper Dinamo-Minsk, Fedor Lapoukhov. Bola mengarah ke sisi kanan gawang tuan rumah, tetapi Lapoukhov melompat ke arah kiri.
Gol pertama FC Copenhagen Mohamed Elyounoussi di menit 6, namun di menit 13 melalui Raymond Adelia.
Namun, nasib kurang beruntung dialami pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers tidak mampu berbuat banyak ketika timnya, FC Twente, kalah 1-0 dari Union Saint-Gilloise dalam lanjutan Liga Europa, Jumat (29/11) dini hari WIB.
Hilgers bermain sebagai starting line up dalam pertandingan kelima melawan klub asal Belgia tersebut. Twente sudah tertinggal 1-0 lewat gol Mohammed Gadafi Fuseini pada menit ke-11.
Klub asal Belanda itu mencoba menyamakan kedudukan, namun tak banyak peluang yang tercipta. Skor 1-0 untuk tim tamu bertahan hingga babak pertama usai.
Mees Hilgers sebagai starter bermain sepanjang 87 dengan melakukan dua tekel dan 47 operan.
Mees Hilgers mengaku bermain dengan rasa sakit saat bertanding.
“Saya telah menderita sakit dibagian bawah kaki selama setengah bulan. Cedera ini membuat saya berlari dengan cara berbeda, saya mulai merasakan keluhan di tempat lain,” paparnya.
Ditambahkan Mees Hilgers, dirinya meminum obat penghilanh rasa sakit selama berminggu-minggu.
(ful/KPO-3)