RANTAU, Kalimatanpost.com – Sebanyak 1.500 ekor ikan jenis nila serentak dijadikan ikan bakar untuk disantap makan siang bersama seluruh jajaran organisasi perangkat daerah di lingkungan Pemkab Tapin, Senin (16/12/2024) di halaman kantor Bupati Tapin.
Event bakar ikan digelar Dinas Perikanan dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Tapin yang ke-59 pada 2024, sekaligus mempromosikan gerakan “Gemar Makan Ikan” di kalangan masyarakat Kabupaten Tapin.
Sekretaris Daerah (Sekda) Tapin, Dr Sufiansyah membuka acara sekaligus memantau pembakaran ikan yang diikuti oleh 400 peserta dari 60 SKPD, masing-masing mengirimkan tujuh orang. Total 1.500 ekor ikan nila dibakar dalam acara ini, yang seluruhnya disediakan Dinas Perikanan Tapin.
Sufiansyah, menyambut baik kegiatan ini sebagai upaya untuk mengedukasi masyarakat tentang pentingnya mengonsumsi ikan.
“Kegiatan ini tidak hanya merayakan Hari Jadi Tapin, tetapi juga memberikan pesan penting tentang pentingnya makan ikan yang dapat meningkatkan kesehatan dan kekuatan tubuh,” kata Sufiansyah.
Sementara itu, Kepala Dinas Perikanan Tapin, Parianata menjelaskan, acara ini merupakan bagian dari upaya untuk memasyarakatkan makan ikan, yang kaya akan protein dan gizi.
“Selain sebagai perayaan HUT Kabupaten Tapin. Event ini juga dimaksudkan untuk mendukung gerakan gemar makan ikan dan memperkenalkan manfaat konsumsi ikan bagi kesehatan masyarakat,” ujarnya.
Parianata juga menambahkan, ikan-ikan yang digunakan dalam acara ini berasal dari pembudidaya ikan lokal di Tapin, yang turut berperan dalam mendukung kegiatan ini.
“Kami berharap kegiatan ini dapat lebih mengenalkan ikan sebagai sumber protein yang murah dan bergizi kepada masyarakat,” tambahnya.
Melalui acara ini, Dinas Perikanan Tapin berharap dapat mendorong masyarakat untuk menjadikan ikan sebagai bagian dari pola makan sehari-hari, yang tentunya mendukung gaya hidup sehat dan memenuhi kebutuhan gizi yang seimbang. (abd/KPO-4)