Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Tanah Laut

Pemkab Tala Lindungi Produk IKM dengan Sertifikat Halal

×

Pemkab Tala Lindungi Produk IKM dengan Sertifikat Halal

Sebarkan artikel ini
hal 11 Tala 3 klm 9
KEGIATAN - Penyerahan Hibah Peralatan Penunjang Produksi Bagi IKM dan Peresmian Peluncuran Mobil Toko IKM. (KP/Ist)

Pelaihari, KP – Bupati Tanah Laut (Tala) HM Sukamta menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tala berkomitmen untuk selalu hadir mendukung para pelaku Industri Kecil Menengah (IKM) yang ada di Kabupaten Tala, hal itu Ia sampaikan pada kegiatan Penyerahan Hibah Peralatan Penunjang Produksi Bagi Industri Kecil Menengah (IKM) dan Peresmian Peluncuran Mobil Toko IKM di Kantor Dewan Kerajinan Nasional (Dekranasda) Tala Pelaihari, Minggu (17/4/2022).

Sukamta pun menyampaikan rasa terima kasihnya kepada jajaran Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Tala yang telah melakukan berbagai kebijakan dalam rangka memfasilitasi pengembangan IKM di Tala.

Baca Koran

“Sehingga eksistensi IKM diakui oleh negara, produk IKM kita juga dilindungan dengan merk dan mendapat sertifikat halal. Dengan bantuan alat produksi yang telah diberikan semoga mempercepat dan meningkatkan kualitas produksi sehingga harga jual produk IKM kita naik,”paparnya.

Bupati juga menambahkan bahwa saat ini pihaknya sedang berusaha menarik para investor untuk berinvestasi dibidang pariwisata Bumi Tuntung Pandang, “Karena sektor pariwisata ini yang akan menyerap produk dari IKM kita, maka dari itu kita harus bertranformasi jangan cuma mengandalkan sumberdaya alam pasti habis, kita berubah ke arah jasa pariwisata apalagi nanti warga Ibu Kota Negara (IKN) yang baru akan liburan ke wilayah kita setiap akhir pekan,”ujarnya.

Maulida, salah seorang diantaranya mengaku bersyukur produknya kini memiliki jaminan halal. Ia berharap hal ini menjadi faktor peningkatan terhadap produknya.

“Alhamdulillaah, senang sekali. Semoga produk kami berupa kripik singkong jadul mampu menjadi oleh-oleh khas Tala dan bisa dikenal masyarakat luas,” ujar Maulida

Ia juga tidak melupakan peran Pemkab Tala yang selalu berupaya meningkatkan eksistensi IKM baik itu berupa pembinaan hingga akhirnya mendapat jaminan terhadap produk yang dihasilkan.

Baca Juga :  Pemkab Tala Salurkan Rp 1 Miliar Lebih Dana Hibah

“Kami berterimakasih kepada Pemkab Tala yang selalu memberikan fasilitas penunjang terhadap kemajuan produk IKM kami. Semoga Tala ke depan semakin sukses dan maju,” pungkasnya.

Pada kesempatan tersebut bupati bersama Ustaz Abdurrahman dan Sekda Tala Dahnial Kifli melakukan tapung tawar dengan penyiraman air doa dan bunga pada mobil toko IKM yang diresmikan, selanjutnya Sukamta juga melakukan penyerahan secara simbolis berupa peralatan penunjang produksi IKM , sertifikat merk dan sertifikasi halal produk kepada para pelaku IKM. (rzk/K-6)

Iklan
Iklan