Iklan
Iklan
Iklan
BANUA KITAHulu Sungai Utara

Bantuan Warga HSU DIsalurkan ke Pulau Sebuku Kotabaru

×

Bantuan Warga HSU DIsalurkan ke Pulau Sebuku Kotabaru

Sebarkan artikel ini
ROMBONGAN - Penyaluran bantuan warga HSU yang disalurkan BPBD HSU. (KP/Ist)

Amuntai, KP – Bantuan warga Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) yang terkumpul dalam aksi social peduli korban musibah kebakaran yang terjadi di Pulau Sebuku, Kotabaru akhirnya disalurkan melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat.

Pendistribusian bantuan berupa dua karung pakaian baru, 120 karung dan 32 kotak pakaian layak pakai serta uang tunai yang diangkut menggunakan 1 truk, 1 ranger rescue dan 1 mobil terios tersebut diserahterimakan oleh Kepala Pelaksana BPBD HSU Drs. Sugeng Riyadi, M.AP kepada Plt. Kepala Pelaksana BPBD Kotabaru H. Rudian Ahmadi Jaya, S.Sos. M.AP di Kantor BPBD Kotabaru, Jum’at (13/12).

Android

Menurut Sugeng Riyadi yang didampingi 13 personil ASN serta TRC BPBD mengatakan, bantuan yang diserahkan ini merupakan bantuan dari warga HSU yang peduli terhadap korban kebakaran di Desa Sungai Bali Pulau Sebuku Kotabaru yang dikumpulkan para relawan di Pos Peduli Sebuku diberbagai wilayah HSU.

“bantuan ini dikumpulkan para relawan baik yang menyediakan kotak dijalan2 dan persimpangan lampu merah yang kemudian dikumpulkan di BPBD HSU” terangnya.

Para relawan tersebut diantaranya Relawan BPBD, KNPI HSU, Pramuka melalui Satgas Pramuka Peduli, Saka Kencana serta Anggota diberbagai gugudepan di HSU, dari PMI HSU, Mahasiswa STIA, STIPER dan STAI Rakha Amuntai, Dinas Kominfo, Dinas Kesehatan, Karang Taruna Kab. HSU, SDN Telaga Sari, PC. PMII HSU, Komunitas Gabungan Emergency (KGE), TRC Emergency 333 RAPI HSU, Komunitas Amorrs serta Komunitas Grab Amuntai Peduli.

Sugeng menambahkan bahwa pihaknya menyampaikan turut berduka atas musibah yang menimpa warga Sebuku, dan semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi warga yang menjadi korban musibah. (nov/K-6)

Iklan
Iklan