Banjarmasin, KP – Kepala Kantor Wilayah Bulog Divre Kalsel Arif Mandu, menjamin ketersediaan bahan pokok sembako seperti beras, minyak, tepung dan gula selama bulan suci ramadhan hari ke 20 hingga Idul Fitri masih aman dan tersedia.
Selama Ramadhan hingga lebaran nantii, kesiapan stok beras ada ada 13 ribu ton dan terus gencar penyediaan gabah karena mulai panen raya, jadi untuk stok beras aman hingga 5 bulan kedepan,” jelas Arid Mandu kepada wartawan, Rabu.
Selain itu ada minyak goreng 43 ribu liter dan akan masuk lagi 2 kontainer sekitar 21 ribu liter dan rencana ada 2 kontainer lagi karena permintaan pada bulan puasa ini difrediksi meningkat jelang lebaran nanti.
Sedangkan untuk terigu masih ada sekitar 16 ton, ini kami minta tambah lagi 3 kontainer sekitar 51 ton masih dalam proses pengantaran untuk daging memang sekitar ada 2 ton, untuk tambahan daging beku ada masalah karena infort dari negara India sedang dilakukan lock down,” ujar Arif Mandu dikantornya.
“Alhamdulillah, Untuk gula tahap pertama dapat 250 ton dari Lampung sudah masuk dan dari Jateng ada sekitar 350 tone lagi masuk minggu ini masuk serta dari Jakarta sebanyak 7075 tone lagi sekitar tanggal 23 tibanya disini,’’jelasnya.
“ Kami optimis harga gula dan pasokannya akan stabil jelang lebaran nanti belum pasokan dari pengusaha lokal kita seperti Assosiasi Gula Bersatu sehingga gula diharga Rp12500 per kilo akan ada dibanua ini sesuai HET pemerintah,” tutup Arif Mandu.
Dari pantauan wartawan dilapangan Rabu dikawasan Pasar Lama harga gula masih bervariasi dan bertahan diharga Rp15 ribu dan Rp17 ribu.
Samad penjual gula eceran menjelaskan, ia menjual gula seharga Rp15 ribu karena waktu membeli harganya sudah diatas Rp13 ribu di pedagang besar dikawasan Pasar Baru.
Jadi untuk mendapatkan gula seharga Rp12500 per kilo sapertinya semakin sulit karena saat ini harga gula masih mahal memasuki puasa hingga lebaran nanti. (hif/K-1)