Banjarmasin, KP – Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kalsel membantu alat pelindung diri (APD) kepada empat puskesmas di Kecamatan Banjarmasin Barat.
Sumbangan dari Ketua PDI Perjuangan Kalsel, Mardani H Maming, yang juga ketua Yayasan H Maming ini diserahkan Koordinator Banjarmasin Barat, SN Samosir sebanyak 20 pcs kepada empat puskesmas.
“Bantuan ini diserahkan langsung kepada empat puskesmas yang ada di Kecamatan Banjarmasin Barat,” kata Samosir kepada wartawan, usai penyerahan APD tersebut, kemarin, di Banjarmasin.
Samosir menyatakan, APD standar medis ini dibeli menggunakan uang pribadi ketua yang diperuntukan melengkapi petugas Puskesmas dan Gugus Tugas Covid-19, agar terlindung dari paparan Covid-19.
“Semoga bantuan APD ini dapat dimanfaatkan dan dipergunakan untuk melindungi petugas medis di puskesmas,” tambah politisi PDI Perjuangan.
Diakui, tujuan penyerahan APD ini semata-mata untuk kemanusiaan, karena petugas medis kini mengalami kesulitan mendapatkan APD, sehingga PDI Perjuangan membantu.
“Mari kita menjaga kesehatan, cepat tanggap terhadap penanganan Covid-19,” tambah anggota DPRD Kota Banjarmasin.
Di kesempatan itu, Samosir mengajak seluruh komponen masyarakat untuk mentaati anjuran pemerintah, serta mau bersama-sama bahu-membahu, saling bantu, bergotong-royong dalam upaya penanggulangan sekaligus memutus mata rantai pandemi Covid-19 di seluruh wilayah Kalsel.
Kepala Puskesmas Banjarmasin Indah, dr Renata mengucapkan terima kasih atas bantuan APD yang diberikan, dimana nantinya akan dapat digunakan petugas.
“Ini sangat berguna bagi petugas, juga untuk membantu Gugus Tugas,” katanya. (hif/KPO-1)