Banjarbaru,KP- Wali Kota Banjarbaru H Aditya Mufti Ariffin didampingi Kepala Dinas Sosial Kota Banjarbaru Rokhyat Riyadi dan Camat Banjarbaru Selatan Taufik Purwanto menyerahkan bantuan bagi korban bencana kebakaran di Komplek Karang Rejo Kelurahan Loktabat Selatan Kecamatan Banjarbaru Selatan Kota Banjarbaru, Jum’at (01/4/2022).
Pada acara penyerahan bantuan korban kebakaran, Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin selain langsung menyapa warganya yang sedang mengalami musibah serta memberikan semangat yang harta benda mereka terbakar musnah.
“Dan yang kita serahkan ada beberapa peralatan dapur, ada matras, ada tikar dan lain-lainnya, dan semoga bantuan ini bisa bermanfaat dan bisa membantu mengurangi beban dari korban kebakaran ini.” Beber Walikota H Aditya Mufti Ariffin ditengah-tengah lokasi korban kebakaran.
Wali Kota Banjarbaru berharap agar masyarakat untuk lebih berhati-hati dalam penggunaan api cek juga yang berkaitan masalah listrik di rumah, apabila memang Instalasi listrik yang perlu diganti.
“Jangan sampai ini malah menjadi masalah di kemudian hari. Maka dari itu sangatlah di perlukan ketelitian dan kehati-hatian kita dalam menggunakan peralatan dan lain-lain, apalagi apabila kita akan meninggalkan rumah dalam keadaan kosong maka ini perlu di cek kembali peralatan dan lain-lain yang ada di dalam rumah agar tidak menyebabkan masalah yang tidak kita harapkan.” Pesannya.
Sementara itu Kepala Dinas Sosial Kota Banjarbaru Rokhyat Riyadi menyampaikan bahwa bantuan yang diserahkan hari ini untuk korban bencana kebakaran H Wiji di Komplek Karang Rejo Jalan Sododadi 2 RT 05 RW 06 Kelurahan Loktabat Selatan Kecamatan Banjarbaru Selatan Kota Banjarbaru adalah berupa Matras, Kasur Merah, Tenda Gulung Merah, Food Ware dan Paket Dapur Keluarga. (Dev/K-3)