Kapolres HSS Kunjungi Pj Bupati
untuk Perkuat Sinergisitas 

Kandangan, KP – Penjabat (Pj) Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Hermansyah, menerima kunjungan Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) AKBP Leo Martin Pasaribu, Selasa (26/9/2023) di ruang kerjanya, Kantor Sekretariat Daerah setempat.

Kunjungan dalam rangka silaturahmi, untuk memperkuat kerja sama antara Polres HSS dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HSS.

Pertemuan ini juga menjadi momen perkenalan, antara Kapolres dengan Pj Bupati. 

Kapolres HSS AKBP Leo Martin Pasaribu berharap, sinergisitas, kerja sama, dan saling mendukung dalam menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah Kabupaten HSS dapat terus dilakukan.

Berita Lainnya
1 dari 2,829

Kapolres HSS menyampaikan pentingnya hubungan erat bersama Pemerintah Daerah, dalam melaksanakan tugas Polri.

“Kami berharap dengan silaturahmi ini, kita bisa terus bersinergisitas antara Polri dengan Pemerintah, dalam melaksanakan tugas di Kabupaten HSS,” ucap AKBP Leo Martin.

Pihaknya juga berkomitmen, untuk selalu mendukung kegiatan positif yang akan dilakukan oleh Pemkab HSS.

“Kita berharap bersama Pemerintah Daerah mampu membangun hubungan yang erat, untuk menuju pembangunan Kabupaten HSS yang lebih baik,” tambah Kapolres.

Pj Bupati HSS Hermansyah menuturkan, pihaknya siap untuk menjadi mitra kepolisian, dalam menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif, terutama dalam menghadapi Pilkada 2024. (tor/K-6)

Berlangganan via E-MAIL
Berlangganan via E-MAIL
Berita Menarik Lainnya

Situs ini menggunakan Cookie untuk meningkatkan Kecepatan Akses Anda. Silahkan Anda Setujui atau Abaikan saja.. TerimaSelengkapnya