Martapura, Kalimantanpost.com – Pemerintah Kecamatan Karang Intan bekerjasama dengan Puskesmas Karang Intan 1 menyerahkan bantuan biskuit kepada balita dan ibu hamil korban terdampak banjir di Desa Jingah Habang Ilir, Selasa (21/01/2025).
Bantuan tersebut diserahkan Kasi Kesejahteraan Sosial Mahrur Ruyani kepada perwakilan ibu hamil di balai desa setempat. Bantuan diberikan untuk memastikan gizi dan kesehatan para korban tetap terjaga di tengah kondisi darurat.
Mahrur Ruyani mengatakan, bantuan ini bagian upaya pemerintah memberikan dukungan warga yang terdampak bencana.
“Kami berharap bantuan biskuit ini membantu memenuhi kebutuhan gizi balita dan ibu hamil, serta meringankan beban mereka di tengah situasi sulit seperti ini,” ujarnya.
Kepala Puskesmas Kamarullah menambahkan, relawan dari Kecamatan dan Puskesmas membagikan paket biskuit kepada balita dan ibu hamil secara langsung.
“Selain itu, mereka juga memberikan edukasi mengenai pentingnya menjaga pola makan yang sehat dan bergizi selama masa pengungsian,” ucapnya.
Salah satu ibu hamil penerima bantuan Normawati mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya atas perhatian pemerintah dan PMI.
“Kami sangat terbantu dengan bantuan ini. Ditengah kondisi darurat sekarang, mendapatkan asupan gizi cukup, ini sangat penting bagi kesehatan dan bayi yang kami kandung,” katanya.
Pambakal Jingah Habang Ilir Syamsuri juga menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Kecamatan Karang Intan dan Puskesmas setempat atas bantuan diberikan.
“Semoga bantuan ini membantu mereka bertahan dan pulih dari bencana ini,” ujarnya. (Wan/K-3)