Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Kalteng

Legislator Kapuas Apresiasi Penanganan Jalan Trans Kalimantan

×

Legislator Kapuas Apresiasi Penanganan Jalan Trans Kalimantan

Sebarkan artikel ini
16 Foto Kapuas1
Sejumlah alat berat melakukan penanganan jalan lintas Trans Kalimantan, tepatnya di Anjir Serapat, Kecamatan Kapuas Timur, Kabupaten Kapuas, Rabu (12/7/2023). Ist
16 Foto Kapuas 8
Anggota DPRD Kabupaten Kapuas, Agustinus Gerung.

Kuala Kapuas, KP – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, Agustinus Gerung, apresiasi pemerintah telah melakukan penanganan jalan Trans Kalimantan yang rusak parah.

“Mewakili masyarakat Kapuas, kami mengucapkan terimakasih jalan Trans Kalimantan, khususnya jalan lintas Anjir Serapat telah ditangani,” kata Agustinus Gerung, di Kuala Kapuas, Rabu (12/7).

Baca Koran

Sebelumnya, jalan lintas yang menghubungkan antar dua kabupaten dan Provinsi Kalteng dan Kalimantan Selatan ini, mengalami rusak yang cukup parah, sehingga pengguna jalan harus ekstra hati-hati untuk melewati jalan tersebut, karena banyaknya lubang-lubang.

Dengan kondisi demikian, banyak sejumlah kendaraan baik roda dua, empat maupun lebih mengalami kecelakaan, akibat menghindari jalan rusak.

Menurut legislator dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini, penanganan jalan lintas Trans Kalimantan, sangat perlu untuk segera ditangani, mengingat banyak kebutuhan pangan dan sandang yang harus diangkut seperti kebutuhan pokok masyarakat dan kebutuhan barang lainnya berasal dari Banjarmasin, Kalsel dibawa ke Kalteng.

“Karena itu perlu dukungan infrastruktur jalan yang baik dan bagus, agar lalu lintas baik kendaraan atau angkutan barang menjadi aman dan lancar,” katanya.

Saat ini, lanjutnya, penganan perbaikan jalan masih dalam penanganan, tidak hanya perbaikan tapi juga dilakukan pelebaran jalan diruas yang sama, terutama jalan Trans Kalimantan Kecamatan Kapuas Hilir dan Kapuas Timur.

Dengan telah ditangani ini, wakil rakyat yang terpilih kembali dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kapuas V meliputi Kecamatan Kapuas Timur, Bataguh, Tamban Catur, dana Kapuas Kuala ini, mengharapkan, dinas terkait dapat melakukan pengawasan terhadap angkutan berat yang melebihi tonase.

“Karena faktor kerusakan jalan, salah satunya juga angkutan yang melebihi kapasitas yang semestinya. Pihak terkait diharapkan dapat mengawasi itu,” demikian Agustinus Gerung. (Iw)

Baca Juga :  Ribuan Warga Hadiri Berbuka Puasa Gubernur dan Pangdam XII/TP
Iklan
Iklan