Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Olahraga

Indonesia Berada di Grup Agak Ringan di Piala Asia U-23

×

Indonesia Berada di Grup Agak Ringan di Piala Asia U-23

Sebarkan artikel ini
IMG 20231123 WA0018 e1700745658320
Pembagian Grup Piala Asia 2023. (Kalimantanpost.com/Instagram garudafansbook)

BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Tim nasional Indonesia berada dalam grup agak ringan dalam pertandingan putaran final Piala Asia U-23 yang berlangsung di Qatar tahun pada 16 April 2024 mendatang.

Berdasarkan drawing yang dilakukan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) di Doha, Qatar, Kamis (23/11/2023).
Garuda muda yang berada di Grup A akan menghadapi tuan rumah Qatar, Australia dan Jordania.

Baca Koran

Ada pun grup neraka berada di Grup B Jepang, Korea Selatan, Uni Emirat Arab dan China. Jepang merupakan juara tahun 2016 di Qatar dan
Korea Selatan juara di Thailand tahun 2020.

Dua wakil Asia Tenggara lainnya Vietnam dan Malaysia berada Grup D bersama Uzbekistan dan Kuwait

Sebelum pengundian, Indonesia masuk ke dalam pot 4 bersama Malaysia, Tajikistan, dan Tiongkok. Adapun pot 1 diisi Qatar, Arab Saudi, Uzbekistan, Jepang.

Pot 2 terdapat Australia, Irak, Vietnam, Korea Selatan, sementara pot 3 diisi Thailand, Yordania, Uni Emirat Arab, Kuwait.

Piala AFC U-23 2024 akan digelar di Qatar pada 16 April sampai 3 Mei 2024. Sebanyak 16 tim berpartisipasi, termasuk Qatar yang lolos otomatis karena berstatus tuan rumah.

Piala AFC U-23 2024 sekaligus menjadi kualifikasi Asia untuk sepak bola Olimpiade Paris 2024. Tiga besar akan lolos ke Olimpiade, sedangkan tim peringkat keempat akan mengikuti Play-off melawan tim dari Konfederasi Sepak Bola Afrika (CAF) untuk memperebutkan tiket Olimpiade.

Piala Asia U-23 merupakan kejuaraan sepak bola yang diselenggarakan setiap dua tahun sekali oleh Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC).
Advertisement

Turnamen ini diadakan pertama kali di Oman pada 11 hingga 26 Januari 2014. Sebelumnya, kejuaraan edisi perdana dijadwalkan pada 23 Juni hingga 7 Juli 2013, namun berbenturan dengan perhelatan Piala Asia Timur EAFF 2013

Baca Juga :  Bermain 10 Orang Belanda Ditahan Spanyol 2-2 UEFA Nations League

Penyisihan Piala Asia U-23
Piala Asia U-23 2023 akan menjadi edisi ke-6, dan diikuti 16 tim pada putaran final.

Arab Saudi yang menjadi juara bertahan pada edisi sebelumnya dipilih sebagai salah satu tuan rumah kualifikasi Piala Asia U-23.

Hasil Pembagian Grup:

Grup A: Qatar, Australia, Yordania, Indonesia

Grup B: Jepang, Korea Selatan, Uni Emirat Arab, China

Grup C: Arab Saudi, Irak, Thailand, Tajikistan

Grup D: Uzbekistan, Vietnam, Kuwait, Malaysia

Daftar juara Piala Asia U-23

  1. 2013 (Oman)
    Juara: Irak
    Runner-up: Arab Saudi
    Peringkat Ketiga: Yordania
    Peringkat Keempat: Korea Selatan
  2. 2016 (Qatar)
    Juara: Jepang
    Runner-up: Korea Selatan
    Peringkat Ketiga: Irak
    Peringkat Keempat: Qatar
  3. 2018 (China)
    Juara: Uzbekistan
    Runner-up: Vietnam
    Peringkat Ketiga: Qatar
    Peringkat Keempat: Korea Selatan
  4. 2020 (Thailand)
    Juara: Korea Selatan
    Runner-up: Arab Saudi
    Peringkat Ketiga: Australia
    Peringkat Keempat: Uzbekistan
  5. 2022 (Uzbekistan)
    Juara: Arab Saudi
    Runner-up: Uzbekistan
    Peringkat Ketiga: Jepang
    Peringkat Keempat: Australia. (ful/KPO-3)

Iklan
Iklan