JAKARTA, Kalimantanpost.com – Maroko tampil gemilang dengan menumbangkan Tanzania 3-0, sedangkan Kongo menahan imbang Zambia 1-1 dalam pertandingan penyisihan Grup F Piala Afrika yang berlangsung di Laurent Pokou Stadium, San-Pedro, Kamis (18/1/2024) dini hari WIB.
Berkat kemenangan itu, semifinalis Piala Dunia 2022 ini memimpin Grup F dengan poin 3, sedangkan Tazania menempati juri kunci. Sedangkan Kongo dan Zambia di posisi kedua dan tiga dengan poin 1.
Maroko yang menempati peringkat 13 dunia lebih diunggulkan, tampil langsung menyerang, tapi kesulitan menembus rapatnya lini belakang Tanzania yang menempati 108 dunia.
Akhirnya serangan gencar Maroko membuahkan hasil di menit ke-30. Berawal tendangan bebas Hakim Ziyech, bola diblok kiper Tanzania, Aishi Manula. Bola rebound berhasil dilesakkan ke gawang dan mengubah skor menjadi 1-0. Kapten Romain Saiss mengubah skor untuk kemenangan Maroko.
Maroko semakin meningkatkan tempo permainan untuk memperbesar keunggulan. Pada menit ke-70, pemain Tanzania Novatus Miroshi memperoleh kartu kuning kedua dan harus meninggalkan lapangan. Maroko berhasil memanfaatkan keunggulan jumlah pemain untuk membongkar pertahanan lawan.
Gol kedua Maroko dicetak oleh Azzedine Ounahi pada menit ke-77 dan Youssef En-Nesyri memperbesar kemenangab 3-0 pada menit 80.
Zambia yang dilatih Avram Grant kembali tampil di Piala Afrika setelah absen pada tiga edisi terakhir. Mereka mencari kemenangan perdana di turnamen ini sejak menjadi juara pada 2012 silam.
Dengan disaksikan mantan pelatih yang membawa mereka menjadi juara, Herve Renard, dari tribun penonton, Zambia membuka keunggulan pada menit ke-23.
Mpasi berlari meninggalkan kotak penalti untuk melakukan tekel, namun Zambia dengan cepat melakukan lemparan ke dalam. Kangwa lantas mencungkil bola melewati sang kiper yang tidak sempat kembali ke gawangnya, untuk membuat bola melesak masuk ke gawang Kongo.
Bagaimanapun, Kongo mampu menyamakan kedudukan empat menit berselang saat Cedric Bakambua mengirimkan bola kepada Wissa untuk dikonversi menjadi gol balasan.
Kongo berpikir mereka mendapat hadiah penalti pada menit ke-60 ketika wasit menilai Tandi Mwape memblok umpan silang Arthur Masuaku dengan lengannya. Namun keputusan itu dibatalkan menyusul peninjauan ulang, sebab setelah diamati Mwape melakukan blok dengan dadanya.
Zambia akan berhadapan dengan negara tetangga lainnya yakni Zambia pada Minggu (21/1), sedangkan Kongo akan menantang Maroko pada pertandingan yang dimainkan lebih awal di hari yang sama. (Ant/ful/KPO-3)
Hasil Pertandingan
Grup F
Kamis (18/1/2024) dinihari
- Maroko vs Tanzania 3-0
- Zambia vs Kongon 1-1
Klasemen Sementara
- Maroko 1 1 0 0 3-0 3
- Zambia 1 0 1 0 1-1 1
- Kongon 1 0 1 0 1-1 1
- Tanzania 1 0 0 1 0-3 0