PALANGKA RAYA, Kalimantanpost.com – Sebanyak 21 Aparatur Sipil Negara (ASN) merima anugrah Satya Lencana Satya Karya dengan masa pengabdian 30,20,10 tahun pada peringatan Hari Agraria dan Tata Ruang Nasional 2024.
Penganugrahan bagi ASN BPN/ATR disemat Kakanwil BPN/ATR Kalteng, Dr Fitriyani Hasibuan pada apel puncak peringatan Hantura 2024, di Palangka Raya, Selasa (24/9/2024) yang bertindak sebagai inspektur upacara.
Pada apel yang diikuti jajaran BPN/ATR juga diisi penyerahan hadiah berbagai pertandingan olahraga antar ASN oleh panitia pelaksana kepada para pemenang.
Selain itu, Panitia Hantura menyelenggarakan bakti sosial, berupa donor darah lingkup BPN/ATR bekerjasama dengan pihak terkait, menargetkan 100 pendonor.
Sebelum ramah-tamah Kakanwil BPN/ATR Fitriyani didampingi Staf Ahli Gubernur Yuas Elko, dan pejabat BPN/ATR Kalteng melakukan pemotongan nasi tumpeng.
Pada saat apel, Kakanwil menyampaikan amanat Menteri Agraria dan Tata Ruang RI, Agus Harimukti Yudhoyoni (AHY), yang antara lain menegaskan 24 September 1960 lahir dan disyahkannya UUPA, sebagai cikal bakal mulai bangkitnya kementrian tersebut, dan diperingati tiap tahun.
Capaian BPN/ATR selama ini dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, terutama sertifikasi lahan, mendapat apresiasi Bank Dunia, sehingga patut disyukuri.
Sementara itu salah satu penerima anugerah Satya Lencana Satya Karya 30 tahun, Perdinan Adinoro yang merupakan Kepala Bidang Pengendalian dan Penanganan Sengketa pada Kanwil BPN/ATR Kalteng mengaku anugerah lencana tersebut sebagai penghargaan Pemerintah atas dedikasi dan kesetian ASN yang telah berbakti bagi bangsa dan negara.
Sebelumnya diakui, ia telah menerima lencana 10 tahun dan 20 tahun, terakhir 30 tahun, semua diterima dalam rangka HUT Agraria. Hal itu menurut dia, harapanya bisa semangat mengabdi lebih baik lagi ke depannya melalui program-program BPN/ATR.
Terakhir terkait penggunaan tehonologi untuk peningkatan layanan, diakui sangat mendukung dan diterapkan hanpir seluruh BPN/ATR gunakan elektronik dan produknya juga tehnologi digital. (drt/KPO-4).