Iklan
Iklan
Iklan
BanjarbaruTRI BANJAR

Bentuk Karakter Anak Sejak Usia Dini

×

Bentuk Karakter Anak Sejak Usia Dini

Sebarkan artikel ini
HADIRI MILAD - Bunda PAUD Ririen Kartika menghadiri Milad 1 Abad TK Aisyiyah Bustanul Atfal. (Istimewa)

Banjarbaru, KP – Bunda PAUD Ir Ririen Kartika Rini menghadiri Milad 1 Abad TK Aisyiyah Bustanul Atfal, mengangkat tema “Berkhidmat Untuk Negeri’’, di Gedung Bina Satria, Selasa (5/11).

Hadir Kabid PAUD dan Pendidikan Masyarakat Disdik Lia Astuti SSTP, PDA Kota Banjarbaru Sri Wuriyan MPd dan Ketua IGABA Siti Koyumyah SPd AUD.

Android

Ketua IGABA Siti Koyumyah SPd AUD menyampaikan, saat ini TK Aisyiyah sudah mencapai 1 abad yang puncak acaranya di Yogyakarta pada 18 November 2019 depan.

Bunda PAUD Ririen Kartika berharap lewat milad satu abad ini, TK Aisyiyah Bustanul Athfal tetap konsisten dalam memberikan pembelajaran Islami dan pembentukan karakter bagi anak anak dengan mendidik mereka agar memiliki kesadaran dalam berperilaku. “Pendidikan usia dini bagi anak-anak sangatlah penting sebagai langkah awal pembentukan karakter mereka, juga sebagai modal dasar untuk beradaptasi dengan tahap-tahap proses pendidikan selanjutnya ketika beranjak dewasa,’’ katanya.

Menurutnya, apa yang diberikan di jenjang pendidikan usia dini, merupakan salah satu proses dasar mempersiapkan anak-anak memasuki jenjang pendidikan selanjutnya. Pada pendidikan anak usia dini, anak-anak sudah mulai diarahkan dan dibentuk karakternya, agar menjadi pribadi cerdas, beriman dan bertaqwa.

“Alhamdulillah pendidikan anak usia dini berbasis Islami, sangat direspon baik masyarakat,’’ katanya.

Ririen juga berharap TK Aisyiyah Bustanul Athfal terus menjadi tempat belajar yang dapat membentengi generasi penerus sejak dini dari pengaruh negatif globalisasi saat ini. Serta membentuk peserta didik yang bertaqwa dan berakhlak mulia, sehat jasmani dan rohani, cerdas, trampil, kreatif dan percaya diri serta memiliki kemampuan dasar untuk melanjutkan pendidikan pada jenjang berikutnya serta mampu menghadapi era globalisasi yang kian kompetitif. (wan/K-5)

Iklan
Iklan