Iklan
Iklan
Iklan
EKONOMI

Profesi Arsitek Masih Dibutuhkan

×

Profesi Arsitek Masih Dibutuhkan

Sebarkan artikel ini
Subhan Syarif

Banjarmasin, KP – Pendiri IAI Kalsel, Subhan Syarif menandaskan, Kiprah para arsitek yang tergabung dalam Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) Kalimantan Selatan harus tetap dijaga, karena eksistensi organisasi profesi yang menghimpun para ahli rancang bangun sangat dibutuhkan publik lewat karyanya.

Harapan ini diungkapkan arsitek senior yang juga meraih penghargaan sebagai pendiri IAI Kalsel, Subhan Syarief arsitek jebolan Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang ini pun meraih penghargaan bergengsi dari IAI Kalsel sebagai pendiri organisasi itu yang berawal dari cabang IAI Jawa Timur

Android

Selain Subhan Syarief, terdapat arsitek senior yang juga mengabdikan diri sebagai akademisi dan praktisi arsitektur lainnya adalah Ir Elkanadi Adil MT, Ir Judyanti Mutiara, Ir Roy Saudale, IrMartadi Effendi, dan Ir Trisno Apidianto yang mendapat piagam penghargaan diberikan langsung Ketua IAI Kalsel, Pakhri Anshar dan Ketua Panitia Pelaksana HUT IAI Kalsel ke-21, Dr Eng Akbar Rahman di Rumah Anno 1925, Jalan Piere Tendean, Banjarmasin.

IAI sebagai wadah yang menghimpun para arsitek juga bisa menjadi partner pemerintah sekaligus pengeritik terhadap pembangunan yang tidak sesuai kaidah keilmuan arsitektur.

“seperti pada kasus pembangunan Pasar Kujajing, Banjarmasin Park serta pembangunan RSUD Ulin Banjarmasin yang menggunakan model rumah Joglo, bukan arsitektur Banjar,” tutur Subhan Syarief, kemarin dikantornya.

Ia menekankan, pentingnya keberadaan para arsitek itu untuk menghayati keilmuannya untuk diterapkan, bukan hanya sekadar sebagai perancang bangun proyek atau konsultan, namun juga berbicara kritis ketika terjadi dugaan pelanggaran aturan.

“Jejak semacam ini harus diwariskan kepada generasi berikutnya, terutama para arsitek muda yang akan menggantikan generasi terdahulu dalam berkiprah di tengah masyarakat,” kata kandidat doktor hukum konstruksi Universitas Islam Sultan Agung Semarang ini. (hif/K-1)

Iklan
Iklan