Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan
Kalteng

Kompetisi Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Tahun 2021, Disosialisasikan

×

Kompetisi Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Tahun 2021, Disosialisasikan

Sebarkan artikel ini
15 Kalteng 1 Launching atau sosialisasi pengelolaan pengaduan pelayanan publik
Launching/Sosialisasi Kompetisi Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Tahun 2021. (kp/ist)

Palangka Raya, KP – Untuk meningkatkan kemampuan pengelolaan pengaduan pelayanan publik pada setiap instansi dan unit kerja, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) digelar kompetisi Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik.

Kegiatan dilaksanakan secara virtual, dan bekerja sama antara Kemendagri, Kemenkominfo, Kantor Staf Presiden dan Ombudsman RI, yang mulai disosialisasikan, dihadiri.Pj.Sekda diwakili Plt.Karo Organisasi Lilis Suryani Kamis (17/2).

Baca Koran

Kompetisi Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik (P4) Tahun 2021 digelar di Gedung Smart Province (GSP) Diskominfosantik Kalteng, dan diikuti jajaran terkait laiinnya.

Menurut Plt.Kadis Kominfosantik Kalteng Agus Siswadi, Kompetisi P4 merupakan kegiatan penjaringan, seleksi, penilaian, dan pemberian penghargaan kepada penyelenggara pelayanan publik di lingkungan Kementerian, Lembaga, Pemerintah Daerah (Pemerintah Provinsi, Pemerintah Kota, Pemerintah Kabupaten)

Tak hanya itu, termasuk juga Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), Unit Kerja pada Kementerian/Lembaga, Perguruan Tinggi Negeri, dan Organisasi Perangkat Daerah Provinsi/Kabupaten/Kota sesuai kriteria yang ditetapkan.

Sebelumnya, Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian PANRB Diah Natalisa menyampaikan, kegiatan Kompetisi P4 tahun ini merupakan kali keempat yang dilaksanakan sejak pada tahun 2018.

Dari kompetisi ini nantinya akan dipilih peserta terbaik dari tiga kategori, yakni dua peserta penerima kategori Outstanding Achievement, 10 instansi pemerintah umum, dan 5 besar peserta Unit Penyelenggara Pelayanan (UPP).

Melalui kompetisi ini, penyelenggara dapat menjaring inisiatif dan mendorong semangat dalam pengelolaan pengaduan.

Diharapkan dengan adanya kompetisi ini, bisa membangun komitmen dari setiap instansi dalam hal pengelolaan pengaduan. Sehingga terwujud manajemen pengetahuan dalam penyelenggaraan pelayanan publik, terutama dalam pengelolaan pengaduan.

Pada acara launching itu terlihat hadir mendampingi Plt. Kepala Biro Organisasi, ASN dari Biro Organisasi, Inspektorat dan Diskominfosantik Provinsi Kalteng. (drt/k-10)

Baca Juga :  Dinas Lingkungan Hidup Minta Kerjasama Tingkatkan Mitigasi Perubahan Iklim
Iklan
Iklan