KPK dikabarkan OTT di Kabupaten Bondowoso

BONDOWOSO, Kalimantanpost.com – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dikabarkan lakukan operasi tangkap tangan atau OTT di Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, Rabu (15/11/2023).

Informasi yang dihimpun, KPK diduga operasi tangkap tangan terhadap seorang pegawai di Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Bondowoso.

Dari pantauan, sejak pukul 15.00 hingga pukul 19.30 WIB, KPK masih memeriksa salah satu ruang Kepolisian Resor (Polres) Bondowoso.

Berita Lainnya
1 dari 19

Di halaman belakang Polres Bondowoso, tampak pula kendaraan dinas Kejaksaan Negeri Bondowoso, dan ada juga mobil pelat luar Kabupaten Bondowoso.

Berdasarkan informasi di lapangan, KPK melakukan operasi tangkap tangan terkait dengan penyelidikan pekerjaan proyek oleh kejaksaan negeri setempat.

Hingga malam ini belum ada pernyataan resmi dari KPK maupun pihak kepolisian setempat. (Ant/KPO-3)

Berlangganan via E-MAIL
Berlangganan via E-MAIL
Berita Menarik Lainnya

Situs ini menggunakan Cookie untuk meningkatkan Kecepatan Akses Anda. Silahkan Anda Setujui atau Abaikan saja.. TerimaSelengkapnya