Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan
Hulu Sungai Selatan

Pastikan Bahan Pokok di Pasar Stabil Jelang Nataru

×

Pastikan Bahan Pokok di Pasar Stabil Jelang Nataru

Sebarkan artikel ini
Hal 12 HSS 1 3 klm 11
KELILING PASAR - Sekda Kabupaten HSS Muhammad Noor bersama TPID memantau harga dan ketersediaan bahan pokok menjelang Natary 2025. (KP/Ist)

Kandangan, Kalimantanpost.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) Muhammad Noor, bersama Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) melakukan pemantauan harga kebutuhan pokok. 

Kunjungan dilakukan ke Pasar Terpadu HM Yusi Kandangan, Jumat (20/12/2024) pagi. 

Baca Koran

Pemantauan bertujuan, untuk memastikan harga dan ketersediaan bahan pokok tetap stabil menjelang Natal 2024 dan tahun baru 2025.

Sekda meninjau langsung harga kebutuhan pokok seperti beras, gula, minyak goreng, dan komoditas lainnya.

Hasil pemantauan, secara umum harga dan ketersediaan bahan pokok cukup stabil di Kabupaten HSS. 

Meskipun sedikit ada kenaikan harga pada salah satu komoditas, namun dalam kategori wajar. 

Sekda Kabupaten HSS Muhammad Noor mengatakan, pihaknya berupaya memastikan dan menjaga kestabilan bahan pokok menjelang hari besar.

“Pemerintah juga terus berkoordinasi dengan distributor dan pelaku pasar guna memastikan rantai pasokan berjalan lancar,” terangnya. 

Ia mengimbau masyarakat, agar bijak dalam berbelanja dan menghindari praktik penimbunan yang dapat memicu kelangkaan bahan pokok. (tor/K-6)

Baca Juga :  Sekda HSS Pimpin Rapat Penataan Tenaga Non-ASN
Iklan
Iklan