Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Tanah Bumbu

Kadinkes Targetkan 20 Persen Warga Tanbu Tervaksin

×

Kadinkes Targetkan 20 Persen Warga Tanbu Tervaksin

Sebarkan artikel ini

Batulicin, KP – Dinas Kesehatan Kabupaten Tanah Bumbu kembali mengelar kegiatan. vaksinasi masal di empat SKPD di wilayah Perkantoran Bupati Jalan Dharma Paraja Gunung Tinggi, Kamis 2/9.2021.

Empat SKPD yang melaksanakan kegitan vaksinasi ini yakni, Dinas Pertanian, Dinas Sosial, Dinas Perpustakaan, dan Disdagri. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tanah Bumbu H.Setia Budi mengungkapkan, untuk kegiatan ini pihaknya menyediakan 1.700 dosis vaksin Sinovax tahap I dan II yang peruntukanya bagi Pegawai Pemkab Tanbu juga masyarakat yang belum terlayani.

Baca Koran

“Peruntukanya kepada Pewai Pemkab, namun jika ada masyarakat  yang belum divaksin tetap dilayani,” ujar H.Setia Budi.  

Lebih lanjut sebut dia, sejauh ini untuk warga Kabupaten Tanah Bumbu yang sudah di vaksin mencapai 14 persen dari 246 jumlah penduduk Kabupaten Tanah Bumbu. 

Dengan digelarnya vaksinasi ini secara terus menerus kita harapkan angka tersebut bisa mencapai 20 persen.

“Ya mudah mudahan angka masyarakat tanah Bumbu yang tervaksin bisa mencapai 20 persen,” tandasnya. Sementara itu mengomentari kegiatan vaksinasi yang dilaksnakan oleh Dinas Kesehatan ini, Muhammad Agus Kistianto salah satu warga Tanah Bumbu yang ikut di dalam program vaksin ini mengungkapkan, priogram vaksinasi Covid-19 yang di laksanakan oleh dinas Kesehatan Kabjpaten Tanah Bumbu ini sangat membatu warga yang ingin divaksin.

“Secara pribadi saya mengapresiasi kegitan vaksinasi yang di laksnakan oleh dinas Kesehatan ini,karena begitu banyak masyarakat yang ingin divaksin namun mereka tidak tau harus kemana,” ujar Agus. 

Dengan ada nya program vaksin ini maka sangat membantu sekali bagi masyarakat yang ingin divaksin”, katanya.

Pantauan media ini saat acara vaksinasi dilaksanakan kegatan vaksin bejalan sesuai harapan. Kesibukan para vaksinator dan juga tenga bantu lainya untuk menunjang kegiatan ini terkordinir secara rapi dan juga tetap memperhatikan protokol kesehatan. (han)

Baca Juga :  Wabup Tinjau Wilayah Tergenang Air Akibat Curah Hujan Tinggi
Iklan
Iklan