Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Banjarmasin

Siswa Kelas 5 SD Jadi Penulis Terbaik Festival Literasi

×

Siswa Kelas 5 SD Jadi Penulis Terbaik Festival Literasi

Sebarkan artikel ini
Hal 10 5 Klm BJB Literasi Gabung12
PENULIS LITERASI - Walikota Banjarbaru, H M Aditya Mufti Ariffin SH MH, bersama 10 penulis yang dipilih atas naskah pilihan dalam buku Antologi “Aku adalah Piala Kebanggaan’. (KP/Devi)
Hal 10 2 Klm Literasi Gabung 2.1

Banjarmasi,KP- Festival Literasi Banjarbaru 2021 yang diselenggarakan pada 15 sampai 29 September 2021 telah resmi ditutup oleh Walikota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin, di Studio Mini Darpusda Banjarbaru Rabu (9/11/2021) sore.

Festival ini melahirkan karya sastra terbaik dipilih untuk disatukan dalam buku antologi. Dengan buku edisi tahun ini berjudul ‘Aku adalah Piala Kebanggaan’ yang diisi sejumlah 27 penulis.

Baca Koran

Ketua Pelaksan Hudan Nur, menjelaskan untuk naskah penulis yang masuk ke email panitia lebih dari 100 pengirim, kemudian diseleksi jadi 91 pengirim. Adapun naskah yang terpilih mewakili perasaan setiap orang menjalani masa pandemi

“Datang dari berbagai penulis dengan beragam latar belakang. Dari pelajar, mahasiswa, guru, hingga masyarakat umum”jelasnya.

Walikota Banjarbaru Aditya Mufti Arifin menyebutkan, Festival Literasi kini menjadi terobosan baru dalam memajukan literasi warga Kota Banjarbaru.

“Suara yang ada dalam buku Aku dalam Piala Kebanggaan ini adalah suara kita bersama yang menyadarkan kebaikan dan harapan,” ujar Aditya.

Diharapkan dengan adanya festival literasi ini bisa meningkatkan, menambah semangat, dan minat masyarakat Kota Banjarbaru terhadap literasi

Diantara penulis di dalam buku tersebut terdapat 10 naskah pilihan. Adapun 10 penulis yang dipilih atas naskahnya tersebut adalah seorang anak perempuan bernama Fidya Almira Hereyanto (10) yang masih duduk di bangku kelas V SD di Banjarbaru.

“Insiparasi saat menulis dari sendiri yang di jadikan cerita, sebelumnya memang suka menulis cerpen dan menyanyi”ucapnya.

Dan penulis lainya yaitu, Sakura Darham, Anang Shalih, Mikaela Ratri Khaleefa, Dina Noor Apriyani Muaz, Dina Mariana, Aurelia Yumma PJ, Sabiq Al Labib, Rory Aksara dan Syafiqotul Machmudah. (Dev/K-3)

Baca Juga :  Ombudsman Kalsel Minta Pelayanan Publik Tidak Boleh Diskriminasi
Iklan
Iklan