Iklan
Iklan
Iklan
BANUA KITATanah Bumbu

Lomba Balogo Meriahkan Pesta Pantai Mappanre Ri Tasi’e

×

Lomba Balogo Meriahkan Pesta Pantai Mappanre Ri Tasi’e

Sebarkan artikel ini
KP/Ist

Batulicin, KP – Lomba Balogo tingkat Provinsi Kalimantan Selatan ikut meramaikan pada Pesta Pantai Mappanre Ri Tasi’e di Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu).

Kepala Disbudporapar Tanbu, H.Syamsuddin mengatakan, Pemkab Tanbu menggelar lomba balogo dalam rangka memeriahkan Pesta Pantai Mappanre Ri Tasi’e 2024.

“Ini sebagai upaya melestarikan permainan tradisional yang merupakan aset budaya,” ujarnya 26/4/2024 di Pantai Pagatan, Kecamatan Kusan Hilir.

Syamsuddin menambahkan, dengan ada nya perlombaan permainan tradisional ini, semua dapat terus mengembangkan kreativitas dalam membudayakan olahraga tradisional di Kab Tanbu. Lebih jauh ujar dia, lomba balogo terdapat makna tersirat yaitu, mengajarkan tentang keterampilan, kerjasama, konsistensi dan sportivitas.

“Nilai-nilai penting itu tercermin pada saat menata logo dan pada akhir permainannya,” sebutnya.

Dia berharap, melalui lomba balogo permainan tradisional ini akan terus ada, dan tidak akan tergerus oleh kemajuan teknologi.

“Nah kalau kita melihat animo peserta dari berbagai daerah di Kalsel sangat tinggi. Mereka ikut berpartisipasi dalam melestarikan permainan tradisional ini,” tandasnya. Adapun peserta yang mengikuti loba permainan tradisional ini ada 42 Tim, setiap tim berisikan tiga orang anggota, sedangkan untuk perorangan ada 50 orang dari berbagai Kabupaten di Kalsel. (han)

Iklan
Baca Juga:  Kendalikan Inflasi Adanya Pasar Murah Harus Dimanfaatkan
Iklan