Paringin, KP – Bupati Balangan H Ansharuddin melakukan kunjungan ke Posko Pelayanan (Posyan) Ops Lilin Intan 2019. Posko tersebut secara khusus untuk memberikan pelayanan pada masyarakat yang akan merayakan natal dan tahun baru 2020, Selasa (31/12).
Dalam kunjungan ke posko yang ada di Pos Lantas di depan Taman Sanggan Paringin, Bupati H Ansharudin disambut langsung Kapolres Balangan AKBP Nur Khamid didampingi Kabag Ops dan Kasat Lantas. Ansharuddin sempat berdialog dengan petugas yang sedang berjaga, baik dari polres, Dishub, TNI, Pol PP dan petugas dar Kesehatan.
Pada kesempatan kunjungannya ke Posyan, Bupati Balangan H Ansharuddin berkenan menyerahkan bingkisan untuk para petugas yang jaga.
“Ini tugas mulia, tugas kemanusian, saya ucapkan terimakasih kepada para petugas. Kalian telah memberikan bantuan dan gotong royong melayani warga,” ujar Ansharuddin.
Orang nomor satu di Balangan juga mengimbau kepada seluruh msyarakat yang merayakan malam pergantian tahun baru 2020, agar tidak berlebihan hingga menimbulkan hal yang negatif.
“Rayakan malam pergantian tahun baru 2020 dengan hal yang positf, supaya tidak mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat itu sendiri,” ujar Ansharuddin yang didampingi Kapolres Balangan AKBP Nur Khamid.
Kapolres Balangan AKBP Nur Khamid menambahkan, mengingatkan kepada seluruh masyarakat rayakan malam pergantian tahun dengan tertib dan aman.
“Marilah kita sama sama menjaga harkamtibmas, sehingga perayaan pergantian malam tahun baru 2020 dapat kondusif, tanpa ada gangguan apapun,” kata AKBP Nur Khamid.
Diingatkan Kapolres juga, agar masyarakat Balangan tidak menggunakan (menyalakan, red) kembang api, petasan atau mercon, narkoba seta konvoi konvoi di jalan raya menggunakan baik roda dua maupun roda empat.
“Perhatikan keamanan dan keselamatan dalam berlalu lintas demi kenyamanan masyarakat Balangan dan sekitarnya,” imbuhnya. (jun/KPO-2)