Makam Yudhi Wahyuni Sekompleks Dengan Kubah Datu Amin

Banjarmasin, KP – Jenazah mantan Wali Kota Banjarmasin, Yudhi Wahyuni bakal dimakamkan alkah yang berlokasi di Jalan Banua Anyar, Kecamatan Banjarmasin Timur.

Tempat peristirahatan terakhir mantan orang nomor satu di Bumi Kayuh Baimbai di periode 2005-2010 itu satu kompleks dengan kubah salah satu ulama tersohor di Kalimantan, yakni makam Al-Allamah Haji Syekh Muhammad Amin atau yang dikenal dengan nama Datu Amin.

Salah satu perwakilan keluarga almarhum, M Yassir Al Fattah mengatakan, lokasi makam tersebut merupakan hasil kesepakatan pihak keluarga.

“Karena disana memang alkah keluarga,” ucap keponakan dari almarhum Yudhi Wahyuni itu, Jumat (17/12) pagi.

Selain memang merupakan alkah keluarga, Yassir menceritakan, mendiang ternyata memiliki kaitan kekerabatan dengan Datu Amin.

“Beliau pedatuan kami,” ujarnya.

Berita Lainnya
1 dari 8,253

Amarhum Yudhi sendiri akan dimakamkan sehabis menjalani proses salat jenazah di ruang induk Masjid Al-Jihad, Jalan Cempaka Besar, Kecamatan Banjarmasin Tengah, setelah salat Jumat.

Ia menceritakan, bahwa dalam dua bulan ini almarhum memang menderita sakit komplikasi yang sudah lama dideritanya. Yang paling dirasakan adalah penyakit jantung.

“Tapi kondisi beliau terlihat sangat menurun sejak tiga hari yang lalu. Mata beliau tidak bisa lagi dibuka, tapi masih bisa nafas. Dan sejak itu beliau sudah mulai kehilangan kesadaran,” pungkasnya.

Saat ini jenazah mendiang Yudhi Wahyuni sudah selesai menjalani proses pemandian jenazah di Masjid Al Jihad.

Para pelayat yang berasal dari berbagai kalangan berdatangan untuk menjenguk dan memberikan dukungan moril kepada pihak keluarga.

Petugas pengawalan dari Satpol-PP dan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Banjarmasin pun sudah berada di sekitar masjid yang jadi tempat disemayamkannya jenazah.

Almarhum meninggal dunia di usia 66 tahun dan meninggalkan satu istri dan tiga orang anak. (Zak/KPO-1)

Berlangganan via E-MAIL
Berlangganan via E-MAIL
Berita Menarik Lainnya

Situs ini menggunakan Cookie untuk meningkatkan Kecepatan Akses Anda. Silahkan Anda Setujui atau Abaikan saja.. Terima Selengkapnya