Kasongan, KP – Pemerintah Kabupaten Katingan, pada rapat paripurna ke-3 memberikan jawaban atas pemandangan umum fraksi -fraksi DPRD Katingan.
“Saya ucapkan terimakasih atas pemandangan umum fraksi -fraksi DPRD Katingan, ” kata Bupati Katingan Sakariyas dalam sambutan tertulisnya di bacakan oleh Wabup Sunardi NT. Litang, Selasa siang (25/1/2022) kemarin.
Dia juga memberikan penghargaan terhadap fraksi – fraksi DPRD Katingan atas menerima 10 buah rancangan peraturan daerah (Raperda), telah dibahas dalan rapat gabungan komisi komisi di DPRD Katingan.
“Saya berterimakasih atas pendapat fraksi -fraksi DPRD Katingah, atas masukkan, saran dan pendapatnya terkait 10 buah Raperda itu, ” sebutnya.
Dirinya tetap memghimbau agar masyarakat tetap menjaga kesehatan, tentunya dengan mematuhi protokol kesehatan diberbagai kegiatan sehari – hari. (Isn/K-10)