Amblasnya ruas jalan tersebut dikarenakan faktor curah hujan yang terjadi sangat intens akhir-akhir ini kemudian terjadi rembesan air sehingga termasuk kerusakan akibat bencana alam.
PALANGKA RAYA, KP — Akibat hujan terus menerus dengan debit tinggi, ruas jalan Kuala Kurun – Palangka Raya, dekat Jembatan Batu Mahasur, Kuala Kurun amblas. Terkait hal itu pihak PUPR Kalteng menyatakan segera menanganinya.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), kepada awak media, Rabu (19/10) H. Shalahuddin menyatakan masalah tersebut sudah mulai ditangani oleh Balai Pelaksana Jalan Nasional Provinsi Kalteng.
Dampak amblasnya ruas jalan tersebut kenderaan roda empat dialihkan lewat Ferry, namun untuk kenderaan kecil masih bisa lewat namun harus diarahkan.
Menurut Salahudin, untuk penanganan jangka panjangnya pasti ada lagi, “apalagi jalan tersebut ada tebingnya, penanganannya dari Balai Jalan ya,” ucapnya
Dijelaskan, amblasnya jalan tersebut dikarenakan faktor curah hujan yang terjadi sangat intens akhir-akhir ini kemudian terjadi rembesan air sehingga termasuk kerusakan akibat bencana alam.
Pastinya persiapan jangka pendek untuk penanganannya sudah mulai dilakukan. Jangka pendeknya jalan sudah bisa operasional kembali, jangka panjangnya dengan permanen jalan tersebut akan dibangun penahan tebingnya.
Menurut Kadis PUPR ruas jalan Kuala Kurun-Palangka Raya tersebut ditangani oleh PU Pusat, pasalnya masuk jalan nasional ya, “jadi kita (DPUPR) hanya berkoordinasi saja.” tuturnya.
Masyarakat Kalteng khususnya di wilayah Gunung Mas Selasa (18/10) dikagetkan dengan amblasnya ruas jalan tersebut, sehingga sangat cepat menyebar melalui media sosial, dan pihak PUPR segera turun tangan mengatasinya. (drt/k-10)