Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Olahraga

Blunder Ridho, Indonesia Kembali Telan Kekalahan 1-2 Atas Libya

×

Blunder Ridho, Indonesia Kembali Telan Kekalahan 1-2 Atas Libya

Sebarkan artikel ini
IMG 20240105 WA0063 e1704468966848
Pemain Timnas Indonesia, Ivar Jenner berusaha menggiring bola dihadapi pemain Libya. Indonesia kembali menelan kekalahan 1-2 atas Libya dalam pertandingan uji coba kedua yang berlangsung Stadion Titanic Mardan, Antalya, Turki, Jumat (5/1/2024) malam. (Kalimantanpost.com/laman PSSI)

TURKI, Kalimantanpost.com – Tim nasional (Timnas) Indonesia kembali menelan kekalahan 1-2 atas Libya dalam pertandingan uji coba kedua yang berlangsung Stadion Titanic Mardan, Antalya, Turki, Jumat (5/1/2024) malam.

Akibat kekalahan itu, Indonesia gagal melakukan revans, karena dipertandingan pertama Selasa (2/1) juga menelan kekalahan 1-4.

Baca Koran

Dipertandingan kali ini Shin Tae-yong kembali menurunkan tiga centre back Rizky Ridho, Elkan Baggott dan Jordi Amat, sedangkan Justin Hubner didorong sebagai gelandang bertahan.

Di bek kanan terjadi kejutan, pelatih asal Korsel ini membangkucadangkan Sandy Walsh dan memilih memasang Sandy Walsh, sedangkan di kiri ditempati Pratama Arhan.

Di gelandang, ada Marselino Ferdinan dan Witan Sulaiman, sedangkan Rafael Struick yang menempati sayap kiri didorong menjadi striker.

Adanya perubahan komposisi pemain membuat permainan Indonesia lebih baik dibanding sebelumnya dengan penguasaan bola.

Sebuah serangan balik cepat dilakukan Libya sehingga Elkan melakukan pelanggaran mendapat kartu kuning di menit 2. Tendangan bebas dilakukan kapten Ahmed Ekrawa berhasil di blok kiper Ernando Ari.

indonesia sempat memimpin lebih dulu di menit 6 melalui Yakob Sauri. Berawal dari umpan terobosan Ivar Jenner dari rusuk kanan dan memberikan ke Yakob Sauri yang berdiri bebas. Pemain PSM Makassar melakukan tendangan keras dan gol.

Namun, keungulan Indonesia tak bertahan lama. Tiga menit kemudian Libya bisa menyamakan kedudukan 1-1 melalui Elsharimi memanfaatkan umpan dari
Abdulsalam Dega di menit 9. Tendangan kerasnya menghujam ke sudut kanan gawang Ernando.

Kedudukan 1-1 membuat tempo permainan semakin tinggi dan cepat. Walau pun Indonesia menguasai bola 63 persen, tapi kesulitan menembus pertahanan Libya yang dikawal Osama Al-Sareet.

Malah sebuah pressure dilakukan ke lini pertahanan Indonesia, Rizky Ridho berusaha melakukan backpass ke kiper Ernando, tapi terlalu pelan. Bola dipotong Ahmed Ekrawa, walau pun Ernando berusaha menutup ruang, tapi dengan tenang kapten tim Libya ini melakukan tendangan ke gawang Indonesia yang sudah kosong di menit 20.

Baca Juga :  Skuad Timnas Indonesia Sudah Lengkap di Sydney

Libya yang mengandalkan serangan balik cepat kembali mendapat peluang melalui Ekrawa, tapi Ernando kembali maju ke depan dengan mentips bola.

Kedudukan 1-1 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Indonesia berusaha mengejar ketertinggalan dengan tampil menekan. Ivar Jenner, Justin Hubner bahkan Elkan Baggot maupun Rizki Ridho ikut membantu menyerang.

Di menit 60, sebuah peluang didapat tim Garuda melalui Marselino setelah menerima umpan dari Yakob Sauri, hanya saja tendangan melambung.

Di menit 75, Shin Tae-yong menasukkan Egy Maulana Vikri, Sandy Walsh, Ramadhan Sananta dan Ricky Kambuaya menggantikan Marselino, Rafael Struick, Witan Sulaiman dan Arhan Pratama.

Di menit 86, Justin Hubner yang menerima umpan Rizky Ridho, sayang tendangannya bisa di blok kiper Libya yang dikawal Murad Al-Wuheeshi.

Satu menit kemudian tendangan pemain di klub Wolverhampton Liga Primer Inggris ini membentur pemain belakang Libya.

Begitu juga di menit 90+2, Sananta yang masuk ke kotak penalti lawan tak berani menyuting dan memilih memberikan umpan hingga hilang peluang emas.

Kedudukan 2-1 tetap bertahan untuk kemenangan Libya hingga pertandingan usai. (ful/KPO-3)

Iklan
Iklan