Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Kabar BanuaTanah Laut

TP PKK Tala Monitoring Audit Kasus Stunting

×

TP PKK Tala Monitoring Audit Kasus Stunting

Sebarkan artikel ini
Hal 11 Tala 3 klk
TP PKK TALA - Monitoring audit kasus stunting (AKS) di Desa Simpang Empat Sungai Baru Kecamatan Jorong. (KP/Rizky)

Pelaihari Kalimantanpost.com – Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Tanah Laut (Tala), Hj. Rizki Yulia Syamsir Rahman bersama Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Tala
melakukan monitoring audit kasus stunting (AKS) di Desa Simpang Empat Sungai Baru Kecamatan Jorong pada Senin (15/01/2024).

Pj Ketua TP PKK usai menyerahkan berbagai bantuan kepada sasaran AKS, mengatakan bahwa kunjungan ini sebagai upaya pencegahan stunting di Tala.

Baca Koran

“Hari ini kami bersama-sama melakukan kunjungan langsung untuk mengecek perkembangan sasaran audit kasus stunting, juga diserahkan paket bantuan berupa beras, telur, ayam, dan paket stunting,” kata Pj Ketua TP PKK.

Selanjutnya Hj. Rizki Yulia juga mengimbau kepada seluruh calon pengantin, ibu hamil, ibu nifas, dan balita untuk menjaga pola hidup sehat dan mengkonsumsi makanan yang bergizi.

“Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk terus mengkonsumsi makanan yang bergizi cukup khususnya kepada para sasaran audit kasus stunting, ” lanjut Hj. Rizki Yulia

Lebih lanjut Hj. Rizki Yulia juga mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi seluruh pihak yang telibat dalam upaya pencegahan dan penanganan stunting di Tala. (rzk/K-6)

Baca Juga :  Pemkab Tala Gelar Forum Konsultasi Publik untuk Susun RPJMD 2025-2029
Iklan
Iklan