Lille dan Dinamo Zagreb Raih Kemenangan di Leg Pertama Play-off Liga Champions

JAKARTA, Kalimantanpost.com – Klub asal Perancis, Lille, Dinamo Zagreb dan Bodo/Glimt memetik kemenangan di leg pertama babak play-off Liga Champions (UCL) 2024/2025 telah dimulai pada Rabu dini hari WIB (21/8/2024).

Ada tiga pertandingan yang dimainkan dalam duel leg pertama babak play-off UCL musim ini, di antaranya tuan rumah Lille sukses mengalahkan Slavia Praha lewat skor 2-0.

Dua gol Lille dicetak oleh Jonathan David dan Edon Zhegrova. Sementara pada pertandingan lainnya, Dinamo Zagreb berhasil menang atas Qarabag dengan skor meyakinkan 3-0.

Marko Pjaca menyumbangkan satu gol, ditambah sepasang gol dari Sandro Kulenovic.

Adapun pada pertandingan lainnya, Bodo/Glimt menang tipis 2-1 atas Red Star, sedangkan Dinamo Zagreb 3-0 Qarabag.

Ada total 14 tim yang akan bermain di babak play-off, 10 tim dalam jalur Champions Path dan 4 tim di jalur League Path. UEFA menentukan posisi seeding berdasarkan ranking koefisien setiap tim.

Pertandingan play-off akan dimainkan dalam format dua leg kandang-tandang. Tim-tim yang memiliki nilai koefisien lebih tinggi akan bermain kandang di leg pertama.

Mereka yang menang akan lolos langsung ke putaran final UCL 2024/25. Mereka yang kalah akan berkompetisi di Liga Europa. (Ant/KPO-3)

Berikut hasil dan Jadwal Leg 1 Play-off UCL 2024/25:

Rabu, 21 Agustus

  • Lille 2-0 Slavia Praha
  • Bodo/Glimt 2-1 Red Star Belgrade
  • Dinamo Zagreb 3-0 Qarabag

Jadwal Pertandingan
Kamis, 22 Agustus 2024

  • Pukul 02.00 WIB : Young Boys vs Galatasaray
  • Pukul 02.00 WIB : Midtylland vs Slovan Bratislava
  • Pukul 02.00 WIB : Dynamo Kiev vs Salzburg
  • Pukul 02.00 WIB : Malmo vs Sparta Praha
Baca Juga:  Tenis Kalsel Raih Medali Perak di Beregu Putra, Kalahkan Jatim 2-0 di Final PON XXI 2024
  • Related Posts

    Lolos Semifinal PON XXI 2024, Bang Hasnur Minta Tim Sepak Bola Kalsel Fokus Laga Selanjutnya

    BANDA ACEH, Kalimantanpost.com – Tim sepak bola Kalimantan Selatan (Kalsel) mengukir sejarah lolos ke semifinal usai mengalahkan Papua Pegunungan 5-4 melalui drama adu penalti dalam perempatfinal di Stadion Dimurthala, Banda…

    CDM Kalsel, Gusti Perdana Tagih Janji Uang Saku Atlet dan Pelatih Belum Dicairkan

    MEDAN, Kalimantanpost.com – Belum cairnya uang saku sebagian atlet dan offisial yang sedang dan sudah bertanding di PON XXI 2024 di Aceh – Sumatera Utara membuat Chef de Mission (CDM)…

    Baca Juga

    Ini Kata Psikolog Terkait Kesiapan Anak dalam Penggunaan Sepeda Listrik ke Sekolah

    • By EDP JKT
    • September 14, 2024
    • 24 views
    Ini Kata Psikolog Terkait Kesiapan Anak dalam Penggunaan Sepeda Listrik ke Sekolah

    Maarten Paes Idola Baru Sepak bola Indonesia

    • By EDP JKT
    • September 13, 2024
    • 56 views
    Maarten Paes Idola Baru Sepak bola Indonesia

    BPJPH Dorong Produk Fashion Halal Indonesia Kompetitif di Pasar Global

    • By EDP JKT
    • September 12, 2024
    • 74 views
    BPJPH Dorong Produk Fashion Halal Indonesia Kompetitif di Pasar Global

    Layanan Paylater Bertumbuh di Tengah Penurunan Daya Beli

    • By EDP JKT
    • September 12, 2024
    • 71 views
    Layanan Paylater Bertumbuh di Tengah Penurunan Daya Beli

    Tingkatkan Imunitas di Kala Musim Hujan dengan Konsumsi Ini

    • By EDP JKT
    • September 11, 2024
    • 75 views
    Tingkatkan Imunitas di Kala Musim Hujan dengan Konsumsi Ini

    H Yuni dan Keluarga Peringati Maulid Nabi dan Tasyakuran Rumah Baru

    H Yuni dan Keluarga Peringati Maulid Nabi dan Tasyakuran Rumah Baru