Iklan
Iklan
Iklan
Hulu Sungai Selatan

Rakor Pokjanal
Bupati Imbau Tingkatkan Peran Posyandu Pelayanan Multisektor

×

Rakor Pokjanal<br>Bupati Imbau Tingkatkan Peran Posyandu Pelayanan Multisektor

Sebarkan artikel ini
WABUP HSS - Syamsuri Arsyad membuka Diklat terpadu dasar GP Ansor Kabupaten HSS. (KP/Ist)

Kandangan, KP – Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Achmad Fikry membuka rapat koordinasi (Rakor) penguatan Kelompok Kerja Operasional (Pokjanal) Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) tingkat kabupaten HSS, Jumat (25/6/2021) pagi di Aula Kantor Kecamatan Kandangan.

Kegiatan yang difasilitasi Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) itu, sebagai bentuk komitmen Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HSS untuk meningkatkan Posyandu.

Android

Bupati HSS Achmad Fikry menjelaskan, koordinasi penguatan Pokjanal Posyandu dilakukan secara berjenjang, mulai dari tingkat kabupaten hingga desa. Hal itu agar kegiatan Posyandu dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, lebih baik dan terarah lagi.

“Setelah ini pihak kecamatan dan desa juga akan melaksanakan rapat Pokjanal, agar Posyandu bisa tumbuh dan berkembang sesuai dengan dinamika yang ada,” tambahnya.

Bupati Achmad Fikry mengimbau, Pokjanal meningkatkan peran dan fungsi Posyandu tidak hanya untuk pelayanan kesehatan, tetapi juga pelayanan multi sektor dan multi dimensi.

Sehingga, posyandu bisa membawa dampak yang besar terhadap visi penurunan stunting di Kabupaten HSS.

“Dengan pola pikir posyandu tidak sekadar pelayanan kesehatan tetapi ada multi sektor yang bisa dilakukan, khususnya kita berusaha berkontribusi untuk penanganan masalah stunting,” terangnya.

Bupati Achmad Fikry berharap, rapat koordinasi peningkatan Pokjanal Posyandu yang dihadiri Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK), serta dinas terkait menghasilkan komitmen nyata.

Kabid Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Provinsi Kalsel, Nurul Ahdani menjelaskan, demi meningkatkan Posyandu aktif perlu dilakukan upaya penuh bersama.

Menurutnya, Pemkab HSS telah berkomitmen dalam percepatan penurunan stunting. Sehingga, selaras dengan kegiatan Posyandu, yakni pemantauan tumbuh kembang anak dan balita. (tor/K-6)

Iklan
Iklan