Iklan
Iklan
Iklan
OLAHRAGA

Sandy Walsh dan Jay Idzes Raih Kemenangan, Elkan Baggott Tumbang

×

Sandy Walsh dan Jay Idzes Raih Kemenangan, Elkan Baggott Tumbang

Sebarkan artikel ini

BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Tiga pemain tim nasional Indonesia, Sandy Walsh, Jay Idzes dan Elkan Baggot dipercaya klubnya masing-masing tampil penuh dalam Liga Belgia, Italia dan Inggris.

Klub Sandy Walsh, KV Mechelen menang telak 3-0 atas OH Leuven Pada laga keenam playoff Liga Konferensi Eropa (UECL) Liga Belgia yang berlangsung di Achter de Kazerne, Sabtu (27/4/2024).

Ketiga gol Mechelen dibuat oleh Rob Schoofs (47′), Norman Bassette (58′), dan penalti Kerim Mrabti (90+2′).

Dipertandingan tersebut,
Sandy Walsh yang diturunkan pelatih Besnik Hasi bermain sejak menit awal, tidak tergantikan pada laga ini di posisi bek kanan dengan mencatatkan satu sapuan, satu tekel, 59 sentuhan, 41 umpan dengan akurasi 76 persen, satu umpan jauh sukses dari tiga percobaan, satu ground duel sukses dari empat kesempatan, dan dua aerial duel sukses.

Kemenangan ini membawa Mechelen di posisi kedua klasemen sementara babak playoff UECL Liga Belgia dengan 33 poin dari 36 laga, selisih empat poin dari Gent di puncak klasemen.

Begitu juga tim Jay Idzes yakni Venezia yang bermain di Seri B Liga Italia menumbangkan Cremonese 2-1 yang bertanding di Pier Luigi Penzo Stadium, Sabtu (27/4/2024).

Jay Idzes dalam pertandingan 90 menit melakukan satu tekel, satu pelanggaran dan 25 operan akurat.

Malah pemain Indonesia Jay Idzes pda menit ke-83, dia sempat melakukan solo run dari pertahanan dengan melewati beberapa lawan, namun serangan itu gagal setelah umpannya gagal dimanfaatkan teman satu tim.

Dipertandingan
Cremonese berhasil memimpin 1-0 lebih dulu di menit ke-24 lewat Franco Vazquez usai memanfaatkan assist Charles Pickel. Skor tersebut bertahan sampai turun minum.

Venezia membalikkan keadaan menjadi 2-1 melalui Christian Gytkjaer memanfaatkan umpan J Pohjanpalo pada menit 48 dan dan Bjarki Steinn Bjarkson mencetak gol setelah menerima sodoran Busio di menit 76.

Baca Juga:  Dayung rebut 18 tiket PON 2020

Tambahan tiga poin membuat Venezia menempati posisi ketiga dengan 67 poin dari 35 kali main. Como di posisi kedua dengan 68 poin dan Parma di puncak klasemen dengan 73 poin dari 35 kali bertanding.

Namun, nasib kurang bagus dialami Elkan Baggott, klubnya Bristol Rovers menderita kekalahan 0-2 atas Wigan Athletic 0-2 dalam lanjutan Football League One di Stadion DW, Sabtu (27/4/2024).

Elkan yang sepanjang 90 menit mencatatkan sekali memotong bola pemain lawan dan tiga kali clearance. Akurasi operannya sepanjang laga itu pun mencapai 98 persen.

Ada pun kedua gol dibuat Josg Magennis pada menit ke-30 dan Jonng Smith mencetak gol dengan memanfaatkan umpan Matthew Smith pada menit ke-48. (ful/KPO-3)

Iklan
Iklan