Iklan
Iklan
Iklan
Banjarbaru

Banjarbaru Akan Digitalisasi Transaksi di Pasar Bauntung

×

Banjarbaru Akan Digitalisasi Transaksi di Pasar Bauntung

Sebarkan artikel ini
RAKOR – Inilah Rakor Bank Indonesia (BI) Perwakilan Provinsi Kalimantan Selatan bersama Pemko Banjarbaru. (KP/Istimewa)

Banjarbaru,KP – Dipastikan dalam waktu dekat metode transaksi jual beli di Pasar Bauntung Banjarbaru akan diarahkan ke pembayaran secara digital.

Upaya digitalisasi pembayaran di Pasar Bauntung Banjarbaru tersebut dibahas oleh Bank Indonesia (BI) Perwakilan Provinsi Kalimantan Selatan bersama Pemko Banjarbaru di ruang tamu utama Wali Kota Banjarbaru.

Android

Bahkan dalam rakor tersebut dibahas terkait rencana Pasar Bauntung Banjarbaru yang akan menerapkan sistem digitalisasi pembayaran. Terkait rencana digitalisasi tersebut, bertujuan agar penjual dan pembeli di pasar dapat menggunakan metode pembayaran modern.

Wakil Wali Kota Banjarbaru, Wartono berpandangan terhadap program teknologi digitalisasi, agar dilakukan edukasi terlebih dahulu kepada masyarakat, bagaimana cara penggunannya dan kemudahan apa saja yang bisa digunakan.

“Memang tidak bisa secepat membalik telapak tangan, perlu kesabaran untuk mengajarkannya dan melatih agar terbiasa. Menginat karakter dari masyarakat kita yang harus pelan-pelan untuk diberitahu dan diajarkan,” ujar Wartono.

Karena masyarakat umum tidak semuanya menggunakan handphone, dalam hal ini Wakil Wali Kota menghimbau agar masyarakat diajak secara pelan-pelan, kemudian mengedukasi pembeli juga perlu waktu.

“Kami tidak meminta 100 persen masyarakat dapat menggunakan teknologi digital, minimal ada berapa persen terlebih dahulu, dan kami berharap pada pembukaan sudah 50 persen untuk pembukaan rekening dan lainnya,” jelasnya. (dev/K-3)

Iklan
Iklan